Tim II KKN Undip Lakukan Penyuluhan “Budikdamber”

0
80
Tim II KKN Undip berinovasi dengan melakukan Budidaya Ikan Lele dan Kangkung dalam Ember (BUDIKDAMBER).

Arnita Febi dan teman-teman anggota Tim II KKN Undip berinovasi dengan melakukan Budidaya Ikan Lele dan Kangkung dalam Ember (BUDIKDAMBER). Pada pelaksanaan program kerja ini dilakukan dengan beberapa metode pendekatan yaitu melalui penyuluhan atau sosialisasi tentang Budikdamber serta pelatihan pembuatan Budikdamber.

Kegiatan pertama yang dilakukan adalah penyuluhan tentang metode Budikdamber kepada warga Kelurahan Gayamsari pada RT 01/ RW03. Kegiatan ini dilakukan dengan metode ceramah serta diskusi. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan tentang cara memelihara ikan dalam ember termasuk cara pemberian pakan dan pergantian air serta cara menanam kangkung.

Kemudian, dijelaskan mengenai alat dan bahan yang digunakan untuk budidaya, cara pembuatan, cara perawatan ikan, cara penanaman kangkung, teknik pergantian air (sipon). Ikan Lele dapat dipanen dalam waktu sekitar 1,5 hingga 2 bulan masa pemeliharaan, sedangkan sayur kangkung memiliki masa panen setelah pemeliharaan sekitar 2-3 minggu. Apabila panen kangkung sudah mulai berkurang dapat dilakukan penanaman kembali melalui pergantian kangkung dengan bibit baru.

Pelaksanaan Program Kerja Budikdamber disambut dengan baik dan didukung oleh masyarakat RT 01/ RW 03 Kelurahan Gayamsari, karena sebelumnya di daerah ini belum pernah terdapat Budikdamber ini. Mengenai alat dan bahan telah disediakan oleh Tim II KKN Undip yang melaksanakan program kerja ini yang terdiri dari benih Ikan Lele, sayur kangkung yang sudah dipotong (untuk benih), ember untuk media Budikdamber berukuran 80 liter yang sudah dilubangi untuk ditempati bekas tempat minum se-ukuran gelas, serta EM4 Perikanan dan Tambak yang berfungsi untuk meningkatkan daya tahan Ikan Lele sehingga tidak mudah terserang penyakit.

Dengan dilaksanakannya program kerja tersebut, diharapkan dapat menginspirasi masyarakat Gayamsari yang ingin melakukan kegiatan usaha dengan mendapatkan hasil panen dengan cara efisien serta ramah lingkungan yang nantinya juga diharapkan dapat meningkatkan ketersediaan protein hewani. Seperti yang diulas web kkn.undip.ac.id.https://linktr.ee/em4

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini