Stan Produk Ramuan Pak Oles Ramaikan “Car Free Day”

0
148
Stan produk Ramuan Pak Oles pada pelaksanaan Car Free Day di kawasan Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar.

Tim pemasaran Ramuan Pak Oles rutin membuka stan produk kesehatan Industri Obat Tradisional (IOT) PT Karya Pak Oles Tokcer (KPOT) dalam pelaksanaan “Car Free Day” atau hari bebas kendaraan di kawasan Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar yang berlangsung setiap hari minggu dimulai sejak pukul 6.00 WITA hingga pukul 10 WITA.

Stan produk Pak Oles tertata rapi diatara stan yang mengikuti pameran tepatnya berada di area barat daya. Tidak sedikit warga yang sedang mengikuti Car Free Day mampir ke stan Pak Oles untuk membeli atau sekedar bertanya terkait varian produk dan juga khasiat dari Ramuan Pak Oles.

Ketut Sudarsana, Wakil Pemasaran Ramuan Pak Oles Cabang Bali mengatakan, antusias warga yang mengikuti Car Free Day sangat positif dengan keberadaan stan produk Ramuan Pak Oles. Apalagi masyarakat yang mengikuti Car Free Day kebanyakan telah mengenal produk Pak Oles dengan produk unggulan Minyak Oles Bokashi.

“Warga yang mengikuti Car Free Day sebagian besar telah mengenal produk Pak Oles, jadi mereka yang kebetulan di rumahnya telah habis stok produk Pak Oles langsung membeli disini. Sedangkan yang belum tahu produk Pak Oles bisa menanyakan langsung ke petugas yang menjaga stand,” ujar Sudarsana.

Sudarsana menambahkan, kehadiran stan Ramuan Produk Pak Oles di berbagai kegiatan yang melibatkan masyarakat banyak salah satunya untuk memudahkan masyarakat mendapatkan produk herbal dari IOT KPOT yang dirintis sejak tahun 1997 atau 27 tahun silam.

Meskipun ditengah kemajuan teknologi digital, dimana masyarakat bisa membeli produk secara online namun penjualan secara offline juga masih sangat relevan, karena banyak konsumen yang ingin membeli produk dengan menyentuh produk langsung atau bisa bertanya dengan petugas secara langsung.

Saat membuka stan di kegiatan Car Free Day, konsumen juga diberikan diskon khusus atau potongan harga sampai 20% guna membantu masyarakat yang inggin hidup sehat dengan mengkonsumsi produk herbal Pak Oles yang bersertifikat Cara Pembuatan Obat Tradisional yang Baik (CPOTB) yang diterbitkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Berbagai jenis produk ditawarkan saat mengikuti kegiatan Car Free Day, diantaranya Minyak Oles Bokashi, Balsem Bokashi Hot, Minyak Tetes Bokashi, Bokashi Care Roll On, Madu Geruh Bokashi dengan 5 varian, Teh Herbal Bokashi dengan 15 varian, Kopi Bubuk Bukit Hexon dan produk kecantikan Krim Saribing dan Masker Madu Hitam.linktr.ee/pakolescom

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini