Bumdes Desa Manjung Olah Limbah Jadi Pupuk Organik Berkat EM4

0
107
Seorang pekerja sedang menghaluskan pupuk organik dari kotoran sapi dengan sentuhan EM4.

Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Manjung, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah mengembangkan unit usaha pengolahan limbah kotoran ternak sapi menjadi pupuk organik dengan sentuhan teknologi Effective Microorganisms 4 (EM4).

Kegiatan bisnis yang bernilai ekonomis sekaligus mengatasi pencemaran lingkungan itu berawal dari keresahan petani setempat terhadap pembuangan limbah kotoran ternak sapi yang menutupi saluran irigasi yang mengalir ke sawah.

Hal itu menyebabkan rusaknya tanaman milik para petani dan menimbulkan pencemaran terhadap air irigasi. Bumdes Desa Manjung berinisiatif membentuk unit pengolahan limbah menjadi pupuk organik yang mampu memberikan banyak manfaat dan mengatasi pencemaran.

Bumdes Desa Manjung kemudian belajar menangani masalah tersebut tentang cara pengolahan pupuk, dan akhirnya disepakati Bumdes mengolah limbah kotoran ternak sapi yang dibuang ke saluran irigasi.

Pihak Bumdes kemudian memberikan bantuan tempat penampungan kotoran ternak sapi kepada setiap peternak yang setiap pagi hari para anggota Bumdesa mengambil kotoran ternak sapi langusng dibawa ke tempat pengolahan.

Kotoran ternak sapi selanjutnya diolah dengan cara dicampur dengan serbuk gergaji diaduk sampai rata, diberi cairan EM4, Trycoderma dan lain-lain. Seperti yang diulas website manjungpanekan.magetan.go.id.

EM4 sebagai bakteri pengurai berfungsi untuk menjadikan kotoran ternak sapi bisa digunakan untuk pupuk organik setelah melalui proses fermentasi. Setelah 30 hari kemudian pupuk organik yang diolah siap dimanfaatkan setelah dibiarkan dulu beberapa hari agar kadar airnya berkurang.

Pupuk organik hasil olahan selanjutnya digiling dan diayak kemudian dikemas siap untuk didistribusikan, berat pupuk satu karung 30 kg dengan harga Rp 25.000.

Bumdes Desa Manjung selama ini memenuhi pesanan petani dari berbagai daerah antara lain Seragen, Ngawi,Madiun, Plaosan dan Ponorogo.https://linktr.ee/em4

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini